Keputihan: Penyebab, Ciri-ciri dan Cara Mengatasinya

Tim Redaksi

Lampung dot co – Kesehatan | Keputihan merupakan masalah pada wanita yang sering sekali terjadi. Keputihan ada yang terasa gatal atau biasa saja. Semua tergantung apakah keputihan yang dialami masih normal atau sudah bermasalah. Berikut ini penyebab, cara mengobati, dan pencegahan keputihan yang perlu dilakukan.

Pengertian

Keputihan adalah keluarnya cairan atau lendir dari bagian vagina dan leher rahim. Keputihan yang aman tanpa bau tidak menjadi masalah. Karena keputihan merupakan cairan yang alami dikeluarkan untuk menjaga vagina agar tetap bersih dan lembap, sekaligus untuk melindungi dari infeksi.

Penyebab Keputihan Abnormal

Tidak Menjaga Kebersihan Vagina

Kebersihan area vagina sangat penting dijaga agar terhindar dari berbagai penyakit yang berhubungan dengan kelamin termasuk keputihan abnormal. Keputihan yang gatal dan berbau busuk. Kebersihan vagina juga harus dijaga dengan menggunakan pakaian dalam yang menyerap keringat dan tidak mudah lembap agar tidak menimbulkan tumbuhnya jamur. Jaga juga kebersihan vagina dengan membilas vagina dari arah anus ke depan.

Pola Hidup yang Tidak Sehat

Pola hidup tidak sehat salah satunya dari makanan yang dikonsumsi. Jika perempuan sebaiknya mengurangi konsumsi makanan dan minuman tinggi gula pada jenis kemasan. Gula bisa membuat bakteri di vagina berkembang dengan subur, akhirnya membuat keputihan terasa gatal dan bau.

Adanya Penyakit Tertentu

Adanya penyakit yang berhubungan dengan vagina. Jika Anda sudah mengetahuinya maka bisa diberikan obat sesuai dengan keadaan. Tetapi jika Anda belum mengetahuinya bisa melakukan pemeriksaan apakah keputihan yang dialami hanya hal biasa pengaruh hormon atau ada penyebab lainnya. Contoh penyakitnya yaitu kanker serviks atau misalnya infeksi menular seksual.

Menggunakan KB

Penggunaan KB juga sering menjadi penyebab munculnya keputihan. Anda yang mengalami ini bisa berkonsultasi lagi kenapa setelah menggunakan KB jadi keputihan. Jika KB tersebut tidak cocok bisa dilakukan penghentian saja di periode selanjutnya dan diganti dengan KB jenis lain.

Gejala dan Ciri-ciri Keputihan

Keputihan Normal

  1. Berwarna putih atau bening
  2. Tidak ada bau atau baunya tidak menyengat
  3. Adanya bercak kuning di celana dalam

Keputihan Abnormal

  1. Cairan keputihan yang keluar lebih banyak
  2. Keputihan berwarna dan berbau
  3. Mengalami gatal di area sekitar vagina
  4. Terasa nyeri di panggul
  5. Saat buang air kecil juga terasa nyeri

Cara Mengatasi Keputihan

  1. Menjaga Kebersihan
    Keputihan normal tidak pengobatannya cukup dengan menjaga kebersihan vagina dan mencucinya dengan bersih.
  2. Antibiotik
    Keputihan abnormal pengobatannya dengan menggunakan antibiotik yang fungsinya untuk menghilangkan bakteri penyebab keputihan. Antibiotik ada bentuk pil atau krim oles yang bisa disesuaikan dengan kondisi keputihannya.
  3. Antijamur
    Antijamur juga menjadi cara pengobatan keputihan yang akan mengatasi infeksi jamur sebagai penyebabnya. Obatnya hanya bisa diresepkan oleh dokter.

Pencegahan

  1. Hindari penggunaan produk pembersih vagina yang mengandung pewangi karena bisa membunuh bakteri baik di vagina. Fungsi bakterinya untuk melindungi vagina dari infeksi.
  2. Segera mengganti pakaian dalam jika terasa basah atau lembap karena bisa menyebabkan tumbuhnya bakteri.
  3. Rutin mengganti pembalut agar tidak berisiko terinfeksi kuman dan bakteri.
  4. Gunakan kondom saat berhubungan jika keputihan sedang banyak keluarnya.
  5. Lakukan pemeriksaan kesehatan vagina minimal satu tahun sekali untuk jaga-jaga.

Jika keputihan sudah mengganggu aktivitas Anda, segeralah untuk melakukan pemeriksaan agar penyebabnya bisa segera terdeteksi. Upaya pengobatan juga akan menjadi lebih mudah jika sudah dilakukan pemeriksaan.

Tim Redaksi

Tim Redaksi media online Lampung.co menerbitkan berita-berita khusus, termasuk berita advertorial. Hubungi tim redaksi melalui email redaksi@lampung.co

Tags

Related Post

Ads - Before Footer