Andi Surya Apresiasi Gubernur Ridho Usulkan Gele Harun Pahlawan Nasional

Rodi Ediyansyah

Lampung.co – Anggota DPD RI, Andi Surya, menyambut baik langkah Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo yang mengajukan usulan Mr. Gele Harun sebagai pahlawan nasional kepada Kementerian Sosial.

“Saya diberitahu Pak Sumarju Saeni, Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung, bahwa Gubernur Ridho telah menyetujui sekaligus membuat surat usulan kepada Kementerian Sosial di Jakarta untuk dapat menetapkan Mr. Gele Harun sebagai pahlawan nasional,” ujarnya.

Andi menyatakan, bahwa seminar di Universitas Mitra Indonesia yang bertajuk pahlawan nasional untuk Mr. Gele Harun dan KH. Hanafiah adalah rekonstruksi ulang telaahan yang berkembang terhadap kedua tokoh sebagai kandidat anugerah pahlawan nasional dari Lampung.

Kesimpulan hasil seminar yang diisi oleh nara sumber utama KH. Arief Mahya yang cukup mengenal perjuangan kedua tokoh tersebut, lanjut Andi, menegaskan layak bagi kedua tokoh untuk dianugerahi pahlawan nasional.

“Selain itu beberapa tokoh muda lainnya; penggiat hukum Wahrul Fauzi, Ketua HMI Bandarlampung Husni Mubarok, Kepala Dinas Sosial Lampung, dan saya sendiri sebagai Anggota DPD RI turut menjadi nara sumber,” terang Andi.

Dia berharap usulan masyarakat Lampung melalui Gubernur Lampung ini dapat diterima oleh Menteri Sosial dan sebelum Hari Pahlawan 10 Nopember mendatang Surat Keputusan Pahlawan Nasional untuk Mr. Gele Harun dapat diterbitkan.

“Dengan demikian masyarakat Lampung dapat merayakan Hari Pahlawan dengan bertambahnya satu lagi pahlawan nasional dari Lampung yaitu Mr. Gele Harun,” tutup Andi Surya dengan penuh harapan. (*)

Rodi Ediyansyah

Rodi Ediyansyah merupakan salah satu editor media online Lampung.co yang bertugas mencari, menyunting dan menerbitkan naskah berita atau artikel dari penulis. Kontak rhodoy@lampung.co

Related Post

Leave a Comment

Ads - Before Footer