Wakil Bupati Ardian Saputra Terima Audiensi PWOIN

Tim Redaksi

Lampung.co – Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Utara melalui Wakil Bupati menerima kunjungan dari Wadah Kewartawanan Dewan Pengurus Cabang (DPC) Perkumpulan Wartawan online Inldependen Nusantara (PWOIN) Kabupaten Lampung Utara. Audiensi tersebut berlangsung diruang kerja Wakil Bupati, Selasa ( 9/8/2022)

Turut hadir dalam audiensi tersebut, Wakil Bupati Lampung Utara, Ardian Saputra, SH, didampingi Kepala Diskominfo, Donny Perwari Fahmi, SE.MM, Kepala Kesbangpol, Fadli Achmad,S.Sos, MM, Ketua DPC PWOIN Lampung Utara, Khairil Syarif SE, dan Jajaran Pengurus KSB PWOIN Lampung Utara.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Lampung Utara, Ardian Syahputra sangat menyambut baik kehadiran PWOIN di Kabupaten Lampung Utara, dengan harapan kehadiran PWOIN bisa menjadi Mitra Kerja Pemerintahan Daerah lewat Pemberitaan yang bersinergi.

Karena, lanjut Wakil Bupati, Pemberitaan yang bagus tentunya akan menjadi tolak ukur juga bagi Pemerintahan Daerah. “Kedepan kita berharap bisa menjalin kemitraan yang baik antara Wadah Wartawan dan Pemkab Lampung Utara,” kata Wakil Bupati.

Sementara itu, Ketua PWOIN Lampung Utara, Khairil Syarif, menyampaikan Program Kerja PWOIN untuk jangka pendek, menengah dan Jangka Panjang untuk 5 tahun kedepan, berikut Lampirannya sudah diserahkan ke Wakil Bupati.

“Selain itu lanjut Ketua, kita memperkenalkan Keberadaan PWOIN di Lampung Utara berikut jajaran Pengurus KSB yang ada di dalam PWOIN Lampung Utara,” ujarnya.

Dia menambahkan, kemitraan antara PWOIN dengan Pemkab Lampung Utara tentunya harus diimbangi dengan kontrol sosial yang sifatnya kritikan yang membangun demi kemajuan Kabupaten yang kita cintai.

“Dengan harapan PWOIN dan Pemkab Lampung Utara bisa menjadi mitra kerja yang baik kedepannya,” harap Khairil. (kur)

Tim Redaksi

Tim Redaksi media online Lampung.co menerbitkan berita-berita khusus, termasuk berita advertorial. Hubungi tim redaksi melalui email redaksi@lampung.co

Related Post

Ads - Before Footer